Dahsyat Spektakuler Hingga Lomba Rujak Uleg Jadi Puncak Kemeriahan HUT ke-107 Kota Mojokerto

Mojokerto,Kertonews.com-Bertepatan dengan HUT Kota Mojokerto ke 107. Warga kota onde onde di suguhi acara spektakuler dengan menghadirkan artis artis ibukota dan Jawa Timur. Dalam pagelaran istimewa yang bertajuk Dahsat Spektakuler yang disiarkan secara langsung di salah satu TV nasional. Ribuan warga tumpah ruah memadati Lapangan Raden Wijaya kota Mojokerto untuk menyaksikan kemeriahan konser terbuka pada Minggu (29/6).
Selama dua hari berturut-turut, Sabtu dan Minggu, 28–29 Juni 2025, masyarakat disuguhkann berbagai hiburan menarik yang menggabungkan unsur modern dengan nuansa lokal yang kental.
Mulai pertunjukan musik artis papan atas dari Jakarta, parade budaya, berbagai lomba, serta festival jajanan, hingga rujak uleg.
Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari, mengungkapkan bahwa Lomba Rujak Uleg bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi juga bagian dari upaya melestarikan kuliner khas daerah.
“Menu masakan khas Kota Mojokerto adalah sambelan, identik dengan cobek dan uleg an. Maka kita ajak seluruh masyarakat membuat rujak uleg,” tutur Ning Ita, sapaan akrab Wali Kota.
Acara ini merupakan puncak rangkaian HUT ke-107 Kota Mojokerto yang digelar satu bulan penuh, selama bulan Juni.
“Dengan spirit of majapahit kita kuatkan peran seluruh SDM Kota Mojokerto untuk membawa kota ini memiliki daya saing, berkarakter, dan berkelanjutan,” harap Ning Ita.
Berbagai acara digelar sebagai rangkaian hari jadi Kota Mojokerto ke-107, mulai dari Mojo Shop Fiesta, Kirab Pataka, Mojokerto Bersholawat, Spogomi, Majapahit Run, dan Kirab Budaya Mojo Bangkit.

 

Penulis : Purwo

Editor : Kayla

Tags :

admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Menarik Lainnya

Trending News

Gagal Rujuk, Pria Tembak Mertua Sendiri karena Dendam
Pemkab Mojokerto Gandeng Kokam Muhamadiyah Mensosialisasikan Pemberantasan Rokok Ilegal.
Forkopimda Mojokerto Raya Gelar Malam Keakraban Lepas Sambut Dandim 0815 di Pendapa Graha Maja Tama
Terbukti Bermasalah Sejak Awal , Dewan Rekomendasikan PT Cumi Darat Kontruksi Dibacklis
Pasca BPBD Terbentuk, Ning Ita Ingatkan Pentingnya Kesiapsiagaan Bencana
Audiensi Cipayung Plus: Mahasiswa Soroti PBB-P2 dan Tunjangan DPRD, Pemkab Jombang Janji Konsisten Pro-Rakyat
Bupati Warsubi Lantik 25 Pejabat Manajerial, Dorong Semangat Baru di Pemkab Jombang

Terbaru